Tool-tool Pada Xara Xtreme Pro
Tutorial kami kali ini adalah akan membahas tentang pengenalan Tools-tools yang ada pada xara xtreme, Tools ini berfungsi sebagai alat editor dengan berbagai fungsi. lihat gambar dibawah ini:Fungsi dari masing-masing tools adalah sebagai berikut :
1. Selector Tool V
Tool ini berfungsi untuk menyetandarkan pekerjaan, lebih jelasnya tools ini akan mengabaikan semua fungsi dari tools yang aktif sebelumnya, apabila kita selesai menggunakan tools yang lain untuk melakukan editing maka tools inilah yang digunakan untuk mengembalikan fasilitas ke tools standar2. Shape Editor Tool F4
Shape Editor Tool adalah tools yang berfungsi untuk membuat garis-garing dengan disertai tools sebagai alat meluruskan dan mendesain sesuai dengan keinginan kita, tools ini terdapat pada masing-masing sisinya. Tools ini juga berfungsi sebagai alat memotong object yang disertai dengan dua tools yang disebutkan tadi, sebelum menggunakan tools ini object bisa juga diaktifkan terlebih dahulu.
3. Rectangle Tool M
Rectangle Tools berfungsi untuk membuat media berupa kotak segi empat
4. QuickShape Tool
Tools ini digunakan untuk membuat media berupa lingkaran, bintang, segi lima, kotak dan lain-lain sesuai dengan keinginan
5. Fill Tool
Fill Tool digunakan untuk membuat warna terang (asli) menjadi bayang-bayang (blur) dengan cara klick pada object yang telah aktif kemudian tarik dengan tidak melepaskan klik (klik tahan dan kemudian tarik)
6. Shadow Tool
Tool ini berfungsi untuk membuat shadow pada object dengan berbagai macam pilihan shadow
7. Contour Tool
Tool ini berfungsi untuk memberikan efek ganda dengan brush yang bermacam dengan warna bias pada ujung yang telah diberikan efek
8. Mould Tool
Tool ini jarang digunakan karena tidak mempunyai fungsi yang lebih, tool ini hanya berfungsi sebagai pelengkap
9. Photo Tool
Photo Tool digunakan untuk memberikan efek cahaya pada object, bisa digunakan untuk memotong object secara vertical dan horizontal, pada tool inilah efek kecerahan gambar diatur sebelum melakukan editing selanjutnya
10. Push Tool
Push Tool digunakan untuk menarik object yang kemudian dipindahkan (move), memindahkan dari satu tempat ke tempat lain tanpa mempengaruhi object yang lain dalam satu canvas
11. Freehand dan Brush Tool
Tool ini berfungsi untuk membuat garis secara halus dan tanpa sudut
12. Pen Tool
Pen Tool digunakan untuk memotong object, tool ini hampir sama dengan Shape Editor Tool, Hanya tool ini banyak digunakan untuk memotong object, karena lebih praktis dan tidak berubah saat memotong kegaris selanjutnya.
13. Ellipse Tool
Tool ini berfungsi untuk membuat lingkaran dengan berbagai bentuk
14. Text Tool
Tool ini digunakan untuk membuat tulisan pada kanvas
15. Transparency Tool
Tool ini berfungsi untuk membuat object menjadi transparan, singkatnya tool sebagai media untuk memberikan efek buram pad object
16. Bevel Tool
Becel Tool digunakan untuk membuat object menjadi 3D pada semua sisi, bisa diarahkan kesisi luar dan dalam sesuai dengan kebutuhan
17. Blend Tool
Tool ini digunakan untuk menggandakan object secara beraturan dan lurus tanpa membarikan ukuran terlebih dahulu, dengan menghubungkan kedua object
18. Lie Effect Tool
Tools ini sampai sekarang masih tersembunyi
19. Extrude Tool
Tool ini digunakan untuk memberikan efek 3D (Tiga Dimensi) pada object
20. Zoom Tool
Zoom Tool digunakan untuk membesar dan mengecilkan seluruh object yang ada pada kanvas
Pesan: =========================================================== Hanya itu yang dapat kami tulis untuk potingan artikel ini, bila pengujung semua menyukai ini silahkan tinggalkan komentar anda.... Salam Hangat By Iwan Kurniawan ===========================================================

0 Komentar